BeritaUniversitas di Bandung

Ilmu Komunikasi Menjadi Prodi Favorit di FISIP Unpas, Jumlah Mahasiswa Meningkat Setiap Tahun – Tribun Jabar

Laporan Wartawan TribunJabar.id, Muhamad Syarif Abdussalam
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG – Jumlah mahasiswa baru Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Pasundan (Unpas) tahun ini meningkat dibanding tahun lalu. Tahun lalu jumlahnya hanya mencapai 900 orang, namun tahun ini bertambah menjadi 1.104 mahasiswa.
Menurut Dekan Fisip Unpas, Budiana, memgatakan peningkatan jumlah mahasiswa baru ini dipicu oleh semakin baiknya kondisi masyarakat setelah didera pandemi setelah dua tahun.

“Alhamdulilah minat masyarakat untuk menyekolahkan anaknya ke jenjang pendidikan tinggi mulai bangkit lagi setelah dua tahun pandemi,” ujarnya di sela Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tingkat fakultas tahun 2022 di Balai Sartika Bikasoga, Kota Bandung, Kamis (6/10).
Ia menyebutkan program studi yang paling banyak dipilih adalah Ilmu Komunikasi, disusul Hubungan Internasional, lalu Administrasi Bisnis.
“Dari sisi volume, mereka yang daftar kebanyakan di tiga prodi itu. Yang paling besar di Prodi Komunikasi. Mengapa Komunikasi jadi difavoritkan masyarakat, ya karena mungkin zamannya di situ,” ujar Budiana.
Baca juga: BNN dan Unpas Bersinergi Ajak Mahasiswa Jadi Relawan Anti Narkoba
Budiana mengatakan perkuliahan untuk mahasiswa baru ini akan dimulai pada 10 Oktober 2022.
“Setelah dua tahun terganggu oleh pandemi, kami akan mulai perkuliahan offline lagi. Untuk mahasiswa baru ini tanggal 10 Oktober. Kami melalui wakil dekan 1 bidang akademik sudah mempersiapkan kuliah offline,” katanya.
Meskipun dilakukan secara offline pihaknya akan menerapkan protokol kesehatan. Selain itu, akan terus mengevaluasi setiap minggunya. Jika ada kekurangan maka setelah dievaluasi,  minggu depannya sudah tidak ada kekurangan lagi. 
FISIP Unpas pun menggelar PKKMB tingkat fakultas tahun 2022 di Balai Sartika Bikasoga, Kota Bandung, Kamis, 6 Oktober 2022. Jumlah mahasiswa baru yang mengikuti PKKMB tersebut sebanyak 1.104 orang.
Budiana mengatakan tahun ini PKKMB fakultas diselenggarakan secara hybrid selama dua hari.
Pada Rabu, 5 Oktober 2022 PKKMB dilaksanakan secara online dan Kamis 6 Oktober 2022 secara offline.
Baca juga: Prof Eddy Jusuf, Rektor Universitas Pasundan Terpilih Sebagai Ketua IKA Unpas Secara Aklamasi
“Namun kami juga menyelenggarakan hybrid pada PKKMB hari kedua, karena syarat mengikuti PKKMB Offline harus booster. Jadi ada yang belum booster, sakit, dan di luar kota masih bisa mengikuti PKKMB hari kedua secara online,” ujar Budiana. (*)

source

PuTI

https://it.telkomuniversity.ac.id

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button