Berita

Karya Siswa SMK Telkom Malang, Cek Suhu, Kadar Gas Kandang Sapi Cukup Lewat HP Android – Suryamalang.com

SURYAMALANG.COM, KEDUNGKANDANG – Tiga siswa SMK Telkom Kota Malang yaitu Leovano Adias Julian, Faris Perwira Haqi Perangin-Angin dan M Ridzal Tanthoni Rosyidi, baru meraih juara 2 nasional lomba IOT ( Internet of Thing) di Universitas Telkom Bandung pada 23 Oktober 2017 lalu.
Siswa jurusan RPl ( Rekayasa Perangkat Lunak) itu membuat prototipe inoban atau inovasi kandang sapi berbasis IOT.
Ini merupakan pengembangan alat pemeras susu sapi otomatis atau smart milk way yang pada 2016 juga meraih juara 2 dalam lomba yang diselenggarakan Kemendikbud.
Dengan inoban, maka peternak sapi bisa memantau kondisi di kandang sapi lewat HP android.
Di kandang dipasang alat untuk memantau suhu, kadar gas dari kotoran sapi dll.
Untuk itu, di kandang dipasang microcontroler yang menjadi semacam alat sensor.
Bila suhu kandang panas, maka peternak bisa segera mengambil tindakan dengan membuka ventilasi.
“Sebab kalau suhu kandang panas juga bisa menurunkan produksi susu,” jelas Leovano.
Begitu juga jika kotoran sapi banyak, maka akan mengeluarkan gas methanol yang juga berbahaya.
Menurut mereka, jika alat ini diaplikasi oleh peternak, butuh biaya sekitar Rp 1,5 juta.
Sebab makin bagus alat sensornya, makin akurat.
“Kalau kami hanya menggunakan yang harganya di bawah itu,” urai Faris.
Dari lomba ini, mereka mendapat masukan dari juri bahwa prototipe inoban kurang rapi.
Hal ini karena mereka membawa barang yang sudah dibongkar dan kemudian dikerjakan lagi dengan waktu yang mepet.
Untuk ujicoba alatnya dilakukan di kandang sapi milik guru mereka di Tumpang, Kabupaten Malang.
Lomba yang diikuti trio yang juga sering ngopi bersama itu adalah yang pesertanya dari perguruan tinggi dan siswa SMA-SMK.

source

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button