Uncategorized @idUniversitas di Bandung

14 Universitas Terbaik di Indonesia 2022 versi THE Asia University Rankings – Finansialku

Home » Lifestyle » 14 Universitas Terbaik di Indonesia 2022 versi THE Asia University Rankings
Dibaca Normal : 6 Menit
Diperbarui 12 April 2023
Apa saja universitas terbaik di Indonesia? Apakah fungsi universitas?
Temukan jawabannya dalam artikel Finansialku kali ini.
 
Summary
 
Daftar Isi
Seseorang yang menginginkan pendidikan perkuliahan, pasti akan mengincar kampus-kampus terbaik.
Hal tersebut karena kampus yang memiliki gelar universitas terbaik akan memberikan tenaga pengajar yang kompeten dan membagikan berbagai ilmu yang berkualitas. 
Kampus tidak hanya tempat untuk mengembangkan keilmuan, tetapi juga membentuk kepribadian, kemandirian, keterampilan sosial, dan karakter.
Kampus sebagai lembaga pendidikan tinggi, selayaknya memiliki komitmen untuk melaksanakan dan mengawal pembentukan karakter bangsa.
 
Pada 1 Juni 2022, lembaga pemeringkatan perguruan tinggi dunia Times Higher Education (THE) kembali merilis THE Asia University Rankings.
Terdapat 14 universitas Tanah Air yang berhasil masuk dalam pemeringkatan tersebut.
Mengutip dari laman resminya, timeshighereducation.com, pemeringkatan dilakukan pada 616 perguruan tinggi di 31 negara. Indikator kinerja THE Asia University Rankings terkelompokkan menjadi lima bidang, yaitu:
 
Berikut ini adalah daftar universitas terbaik di Indonesia berdasarkan THE Asia University Rankings.


 
Universitas terbaik di Indonesia yang pertama adalah Universitas Indonesia (UI).
Secara umum Universitas Indonesia atau UI, merupakan sebuah perguruan tinggi di Indonesia yang terletak di daerah Depok, Jawa Barat dan daerah Salemba, Jakarta Pusat. 
Universitas yang satu ini telah memanjakan para pelajarnya dengan berbagai fasilitas yang tersedia.
Fasilitas tersebut antara lain, masjid, pagelaran seni serta budaya untuk sivitas akademika UI, perpustakaan, asrama dan lain sebagainya. 
 
Universitas terbaik selanjutnya adalah Institut Teknologi Bandung (ITB). Universitas yang satu ini bisa kita temukan di kota Bandung, Jawa Barat. 
Meskipun identik dengan kata “teknik”, fakultas dan jurusan di ITB sangat beragam yang sudah terakreditasi secara internasional. 
Bahkan, siswa IPS juga bisa mendaftar ke Fakultas Seni Rupa Desain (FSRD) atau Sekolah Bisnis Manajemen (SBM).
[Baca Juga: 11 Jurusan Yang Diminati Calon Mahasiswa Terkini
Universitas terbaik di Indonesia yang ketiga adalah Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Universitas ini memiliki kampus utama yang terletak di daerah kota Bandung, Jawa Barat, Indonesia.
UPI memiliki delapan fakultas untuk jenjang D3 dan S1, serta sekolah pascasarjana. 
 
Universitas terbaik di Indonesia yang keempat adalah Universitas Airlangga (UNAIR). Universitas yang satu ini berada di lokasi kota Surabaya, Jawa Timur, Indonesia.
Kampus ini terkenal dengan jurusan Kedokteran Gigi yang menempati 200 besar terbaik di dunia. Selain memiliki program S1, UNAIR juga menyediakan sekolah vokasi D3 dan D4.
 
Sebelum lanjut, tahukah kamu kampus mana saja yang punya biaya mahal? Daripada penasaran, yuk simak video berikut.
 
Universitas terbaik berikutnya adalah Universitas Gadjah Mada (UGM). Pada awalnya Universitas Gadjah Mada hanya memiliki 6 fakultas.
Namun seiring berjalannya waktu, Universitas Gadjah Mada mulai mengalami perkembangan dengan memiliki 18 fakultas serta dua sekolah yakni sekolah Vokasi dan sekolah Pascasarjana.
Universitas yang satu ini dinilai memiliki lebih dari 100 program pendidikan terbaik untuk gelar S2, S3 dan spesialis.
Hal ini dengan sarana prasarana yang lengkap, seperti perpustakaan pusat, gelanggang mahasiswa, rumah sakit, dan sebagainya.
 
Universitas terbaik di Indonesia yang keenam adalah Universitas Hasanuddin (UHAS). Universitas ini terletak di daerah kota Makassar, provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. 
Universitas Hasanuddin telah menerima 3 jalur untuk masuk ke perguruan tinggi yakni jalur SNMPTN, jalur SBMPTN dan jalur mandiri.
Tahukah kamu, perguruan tinggi ini semula merupakan pengembangan dari Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia ketika Bung Hatta masih menjadi wakil presiden, lho.


 
Universitas terbaik di Indonesia yang ketujuh adalah Institut Pertanian Bogor (IPB University). 
Kuliah di IPB bukan cuma belajar pertanian, lho. Meskipun terdapat jurusan Manajemen, Bisnis, atau Ekonomi Syariah, semua program studi S1 IPB diperuntukkan untuk siswa IPA.
Jika kamu berasal dari IPS, maka wajib mengikuti UTBK Saintek atau Campuran.
 
Selanjutnya adalah Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS). Universitas ini mulai berdiri pada tanggal 11 Maret 1976 di daerah Kentingan, Jabres, Kota Surakarta. 
Hingga saat ini Universitas Sebelas Maret memiliki 14 fakultas dan 2 sekolah yang berada di dalam lingkungan universitas.
Universitas Sebelas Maret termasuk salah satu universitas yang sering mendapatkan rekor MURI, lho!
Salah satu rekor telah yang kampus ini dapatkan adalah visualisasi 10 destinasi pariwisata dan buku antologi bertema “Resolusi Bakti untuk Negeri” dengan jumlah penulis terbanyak.
 
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) di Surabaya merupakan satu di antara institut teknologi bergengsi yang ada di Indonesia.
Seperti namanya, universitas yang berstatus negeri ini memang memfokuskan pada pengembangan ilmu teknik.
[Baca Juga: 7 Tips Cara Cepat Mendapatkan IPK Tinggi di Kampus
Perguruan Tinggi Swasta yang ada di kota Bandung ini dulunya bernama Sekolah Tinggi Teknologi Telkom (STT Telkom). Kampus ini merupakan PTS terbaik menurut Kemendikbud tahun 2020 dan beberapa lembaga terkemuka.
Dulunya, para mahasiswa STT Telkom mendapat beasiswa dan ikatan dinas. Namun, semenjak menjadi universitas, Universitas Telkom sudah tidak ada jalur ikatan dinas.
Tapi tak usah khawatir untuk kamu yang ingin menimba ilmu di sini karena universitas ini menyediakan jalur beasiswa penuh sampai lulus.
 
Universitas Bina Nusantara atau yang lebih kita kenal sebagai BINUS University merupakan salah satu perguruan tinggi swasta terbaik di Indonesia.
Kampus ini terkenal sebagai pencetak founder start-up unggulan di Indonesia. Sebut saja William Tanuwijaya yang merupakan CEO Tokopedia dan ada pula Andrew Darwis yang merupakan pendiri Kaskus
 
Universitas Brawijaya didirikan pada tahun 1963 di daerah Malang, Jawa Timur, Indonesia.
Universitas ini mempunyai fakultas dan program studi D3, D4, hingga S1 dan merupakan universitas dengan peminat yang banyak.

 
Universitas Diponegoro merupakan Perguruan Tinggi Negeri yang bertempat di Kota Semarang, Jawa Tengah. Selain memiliki program S1, UNDIP juga menyediakan sekolah vokasi dengan gelar Sarjana Terapan (STr) atau setara dengan D4.
 
Universitas terbaik di Indonesia yang terakhir adalah Universitas Padjajaran atau Unpad. Kampus ini menjadi salah satu kampus favorit di Jawa Barat karena berhasil menarik minat siswa di Indonesia untuk bisa menempuh pendidikan di kampus ini.
Unpad juga termasuk kampus yang berhasil menyumbang tokoh tokoh intelektual dan kalangan hiburan dalam negeri, sebut saja Achmad Roestandi, Patrialis Akbar dan Ernest Prakasa.
 
Itulah daftar universitas terbaik di Indonesia. Pendirian lembaga universitas di Indonesia bertujuan untuk menyadari bahwa dengan adanya upaya mendidik dan mencerdaskan kehidupan bangsa menjadi bagian penting dalam menyukseskan generasi bangsa Indonesia.
Nah, buat kamu yang bercita-cita atau sedang menimba ilmu di kampus  impianmu, jangan lupa untuk mengatur keuanganmu, ya. Ketika kita sudah menginjakkan kaki di bangku kuliah, cara mengatur keuangannya pun tentu akan berubah, apalagi bagi mahasiswa rantau. 
Lantas, gimana sih cara mengatur keuangan untuk si mahasiswa?
Kamu bisa ketahui caranya dalam ebook gratis berikut ini.
Ebook Perencanaan Keuangan Untuk MAHASISWA
Download Sekarang, GRATISSS!!!
8 Ebook Perencanaan Keuangan Mahasiswa
 
 
Apakah universitas kamu termasuk universitas terbaik di dunia? Yuk, bagikan artikel ini agar lebih memahami universitas mana saja yang termasuk terbaik di dunia, terima kasih. 
 
Editor: Ratna SH
Sumber Referensi:
6 Cara Menikmati Liburan saat Nyepi di Bali, Simak Guys!
Gaji Guru Honorer di Indonesia, Ketahui Bedanya dengan PNS
Cara Menghitung Zakat Mal Berdasarkan Nisabnya, Mudah!
50 Cara Mendapatkan Uang dengan Mudah di Tahun 2024
10 Aplikasi Penghasil Uang Resmi Dari Pemerintah Ini, Bikin Cuan!
Biaya Tambal Gigi Terbaru 2024, Bisa Pakai BPJS Kesehatan?

Konsultasi Keuangan
Konsultasikan masalah keuangan kamu bersama Finansialku
Terhubung dengan kami
Terhubung dengan kami
Terhubung dengan kami
Terhubung dengan kami
Terhubung dengan kami
Terhubung dengan kami
Perusahaan
Tentang Kami
FInancial Tools
Konsultasi Keuangan
Karier
CFP®
Paraplanner
Profesional
Aktivitas
Event
Komunitas
Press Release
Media
Artikel
Kamus Keuangan
Media Kit
Kontak
Paskal Hyper Square Blok D 26-27, Jl. Pasir Kaliki No.25, Ciroyom, Kec. Andir, Kota Bandung, Jawa Barat 40181
0819 1151 6119
Solusi@Finansialku.com
Copyright 2013 – 2024 Finansialku.com  All Rights Reserved
Copyright 2013 – 2024 Finansialku.com  All Rights Reserved
Copyright 2013 – 2024
Finansialku.com  All Rights Reserved
Site Map    Privacy Policy    Redaksi    Pedoman Siber    Legal
Site Map    Privacy Policy    Redaksi    Pedoman Siber    Legal
Site Map    Privacy Policy    Redaksi
Pedoman Siber    Legal

source

PuTI

https://it.telkomuniversity.ac.id

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button