Uncategorized @idUniversitas di Bandung

6 Kampus Ini Masih Buka Pendaftaran 2023, Ada Binus, Mercu Buana, UMY – Kompas.com – KOMPAS.com

6 Kampus Ini Masih Buka Pendaftaran 2023, Ada Binus, Mercu Buana, UMY
Tim Redaksi

KOMPAS.com – Siswa lulusan SMA dan SMK sederajat yang masih bingung mau memilih kampus, maka bisa mengecek 6 perguruan tinggi ini yang masih buka pendaftaran.
Keenam kampus ini masih membuka pendaftaran mahasiswa baru sampai September 2023.
Kampus yang masih buka ini sebagian adalah kampus terbaik di Indonesia versi SCImago Institutions Rankings (SIR) 2023, seperti Binus University, Universitas Mercu Buana dan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).
Jadi, agar tak ketinggalan untuk kuliah, maka bisa segera mendaftar di 6 perguruan tinggi yang pendaftarannya masih buka sampai September 2023.
1. Binus University
Dilansir dari laman resmi Binus, PTS yang berada di wilayah Jakarta masih membuka pendaftaran untuk tahun ajaran 2023/2024.
Registrasi dibuka hingga 24 Agustus 2023 mendatang di laman https://binus.ac.id/daftaronline.
Calon mahasiswa baru akan melalui rangkaian tes seleksi masuk Binus yang akan dilaksanakan pada 25 Agustus 2023.
Baca juga: 10 Fakultas Teknik Terbaik di Indonesia, Ada 1 PTS
2. Universitas Mercu Buana
Jalur reguler untuk mahasiswa jenjang S1 masih dibuka, mulai 10 Juli 2023 sampai 31 Agustus 2023.
Pendaftaran bisa diakses di laman https://pendaftaran.mercubuana.ac.id/daftar
3. Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS)
UMS masih membuka dua jalur pendaftaran, yakni melalui jalur ujia Computer Based Test (CBT) dan jalur prestasi menggunakan rapor sampai  26 Agustus 2023.
Calon mahasiswa bisa mendaftar lewat laman https://ods.ums.ac.id/.
Jangan lupa untuk jalur seleksi rapor, diperlukan mengunggah nilai rapor dari kelas X-XII.
Baca juga: Sosok Fikri, Siswa SMA Bandung Diterima 11 Kampus Luar Negeri
4. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY)
Salah satu PTS terbaik di Yogyakarta ini masih membuka kesempatan bagi lulusan SMA dan SMK sederajat.
UMY memiliki dua jalur pendaftaran yang masih dibuka melalui tes UTBK dan nilai Surat Keterangan Lulus (SKL). Pendaftaran keduanya masih dibuka hingga 1 September 2023.
Untuk informasi pendaftaran lebih lengkap bisa mengunjungi laman admisi.umy.ac.id.
5. Universitas Paramadina
Kampus yang ada di Jakarta ini masih membuka pendaftaran gelombang 2 sampai 26 Agustus 2023.
Sementara ada juga pendaftaran gelombang 3, mulai dari 7 Agustus sampai 22 September 2023.
Calon mahasiswa yang berminat kuliah di kampus ini bisa mendaftar melalui https://admission.paramadina.ac.id/s1.


6. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM)
UMM yang merupakan kampus terbaik di Kota Malang, Jawa Timur ini masih membuka pendaftaran jalur reguler untuk program Sarjana dan Vokasi sampai 7 September 2023. Jalur ini dibuka untuk jurusan non-kedokteran dan non-farmasi.
Pendaftaran bisa dilakukan calon mahasiswa melalui laman online https://umm.ac.id.
Itulah 6 perguruan tinggi yang masih membuka pendaftaran mahasiswa baru sampai September 2023. Jadi, jangan sampai terlewat ya!

Copyright 2008 – 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

source

PuTI

https://it.telkomuniversity.ac.id

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button