PendidikanTelkom University

Berlatih Kewirausahaan, Mahasiswa Tel-U Pamerkan Produk Buatannya – Pikiran Rakyat

Jika ada pihak mengatasnamakan PRMN yang memeras, menipu dan melanggar kode etik, sampaikan pengaduan pada kami.

BANDUNG, (PR).- Sebanyak 114 merek produk karya mahasiswa Manajemen Bisnis Telkomunikasi dan Informatika (MBTI) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University mengikuti Expo 2019: Traditional Ride Class yang digelar di Transmart Buahbatu, Minggu, 28 April 2019. Tak hanya menjadi entrepreneur, mahasiswa diharapkan menjadi promotor budaya.
Produk-produk itu terdiri dari outwear, kaos, aksesori, tas, pengharum ruangan, parfum, kosmetik, kuliner, dan fusion food. Semua produk itu memadukan unsur tradisional dan modern sesuai dengan tema tahun ini Traditional Ride Class.
Ketua Expo 2019 Sisca Eka Fitria mengatakan, tema itu dipilih untuk meningkatkan kebanggaan, minat, dan kepedulian generasi milenial dalam melestarikan budaya-budaya tradisional yang ada dari seluruh Indonesia. "Budaya Indonesia merupakan jati diri dan representasi identitas bangsa yang mulai ditinggalkan oleh generasi milenial. Ketika seharusnya nilai-nilai budaya dapat menjadi acuan dalam tata pergaulan, generasi milenial sibuk mencari identitas sendiri melalui budaya luar," tuturnya melalui siaran pers.
Ia mengatakan, lewat praktik kewirausahaan ini, mahasiswa diharapkan bisa jadi promotor budaya Indonesia. Mereka memadukan unsur tradisional dan modern menjadi suatu produk yang memiliki nilai jual bagi target pasar mereka.
Guna mengembangkan jiwa entrepreneurship, mahasiswa MBTI setiap tahun mengadakan kegiatan yang mendukung pendidikan kewirausahaan, salah satunya bazar atau expo. "Pada prodi MBTI sendiri terdapat dua mata kuliah kewirausahaan wajib yaitu kewirausahaan dan proyek kewirausahaan. Setiap mata kuliah memiliki output tertentu yang menjadi indikator penilaian dalam penentuan keberhasilan perkuliahan tersebut," tutur Sisca.
Masih seperti tahun lalu, expo tahun ini bekerja sama denga Transmart Carrefour Buahbatu. Tahun lalu expo di tempat yang sama dengan tema Youngpreneur Go To Market.***
Editor: Eva Fahas
PT Kolaborasi Mediapreneur Nusantara
Jl. Asia Afrika No. 75
Bandung – Jawa Barat, 40111
Telepon : 022-4241600
Email : prmnnewsroom@pikiran-rakyat.com
©2024 Pikiran Rakyat Media Network

source

PuTI

https://it.telkomuniversity.ac.id

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button