Dibuka hingga 11 April, Berikut Cara dan Syarat Dapatkan Beasiswa Telkom University

Telkom University buka pendaftaran beasiswa hingga 11 April 2025. Foto: Tel-U
KOSADATA – Kesempatan emas kembali hadir bagi para pelajar Indonesia yang bercita-cita melanjutkan pendidikan tinggi tanpa terkendala biaya. Telkom University (Tel-U) resmi membuka pendaftaran Jalur Beasiswa Telkom University 2025 yang berlangsung mulai 7 Februari hingga 11 April 2025.
Melansir dari laman resminya, program ini menjadi bagian dari komitmen Tel-U dalam mewujudkan pemerataan akses pendidikan berkualitas di Indonesia. Melalui jalur ini, siswa SMA/SMK/MA dari seluruh penjuru Tanah Air berkesempatan meraih beasiswa untuk kuliah di salah satu perguruan tinggi swasta terkemuka di Indonesia.
Tel-U menawarkan dua skema beasiswa sekaligus, yakni Beasiswa Unggul dan Beasiswa Pintar. Beasiswa Unggul memberikan pembebasan biaya pendidikan hingga lulus, sementara Beasiswa Pintar menawarkan potongan biaya pendidikan tahun pertama yang mencakup 100 persen biaya UP3 dan/atau SDP2 senilai Rp8 juta hingga Rp15 juta.
Seleksi Berbasis Online
Pendaftaran dilakukan secara daring melalui aplikasi SITU Admission. Setelah menyelesaikan proses pendaftaran dan mencetak kartu peserta, calon mahasiswa akan mengikuti tes seleksi online yang dijadwalkan serentak pada 13 April 2025.
Materi yang diujikan mencakup berbagai aspek kemampuan dasar dan literasi, yakni:
1. Penalaran Umum
2. Pengetahuan Kuantitatif
3. Pengetahuan dan Pemahaman Umum
4. Memahami Bacaan dan Menulis
5. Literasi Bahasa Indonesia
6. Literasi Bahasa Inggris
7. Penalaran Matematika
Calon peserta diminta mencermati petunjuk pelaksanaan yang tertera pada kartu peserta, termasuk akses ujian dan tata tertibnya.
Syarat dan Ketentuan Beasiswa
Beasiswa ini terbuka bagi seluruh siswa SMA, SMK, maupun MA dari semua jurusan, dengan batas usia maksimal 25 tahun. Peserta diwajibkan melakukan pembelian PIN pendaftaran seharga Rp200.000 yang dapat digunakan untuk mendaftar maksimal lima program studi.
Selain mengikuti ujian online, peserta juga
Source link