Hadirkan Aplikasi Gowes Bike Sharing, Penggunaan Kendaraan di Telkom University Akan Dibatasi – Tribun Jabar
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Cipta Permana
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG – Telkom University (Tel-U) menghadirkan aplikasi Gowes Bike Sharing sebagai upaya mengedukasi mahasiswa menjaga dan melestarikan lingkungan.
Fasilitas akses penyediaan sepeda akan hadir di setiap fakultas di kampus tersebut.
“Ini bentuk upaya dan dukungan kami menjadikan Tel-U sebagai kawasan green campus, salah satunya dengan membudayakan bersepeda sebagai alat transportasi di lingkungan universitas,” ujar Direktur Aset dan Logistik Tel-U, Jeffry Hasibuan di Telkom University, Jumat (18/10/2018).
Menurutnya, layanan aplikasi tersebut merupakan kerjasama antara Tel-U dan Surya Teknologi Perkasa (STP).
Dalam tahap awal peyediaan sepeda, terdapat 125 unit yang siap digunakan oleh seluruh sivitas akademika Tel-U.
Penambahan unit sepeda akan dilakukan secara bertahap untuk dapat mengakomodir 30 ribu mahasiswa Tel-U.
Penyediaan layanan Gowes juga akan memberikan keuntungan langsung bagi 6.000 mahasiswa yang tinggal di dalam asrama kampus untuk dapat menjadi transportasi alternatif jarak pendek yang bebas polusi.
“Transporatasi ramah lingkungan juga merupakan bagian dari indikator penilaian green matrik untuk kampus ramah lingkungan di seluruh dunia termasuk Indonesia. Karena itu kami ingin melihat bagaimana sepeda menjadi sarana transportasi utama bagi kawasan Tel-U,” ucapnya.
Ke depannya mereka akan membuat peraturan yang melarang penggunaan kendaran bermotor di lingkungan universitas, baik roda dua maupun roda empat.
“Sebenarnya saat ini untuk penggunaan motor sudah mulai dibatasi, tinggal bagaimana untuk mobil. Maka ini akan dorong, dalam menambah nilai green kampus di Tel-U,” katanya.
Ia berharap aplikasi Gowes ini, dapat menghadirkan lingkungan yang sehat dan jauh dari polusi.