IT Telkom Purwokerto Mengajar “Mengenal Bahasa Pemrograman Python untuk Pemula” – Tribun Jateng
TRIBUNJATENG.COM, Senin, (23/5) yang lalu IT Telkom Purwokerto kembali mengadakan sebuah acara online yang bertajuk ITTP Mengajar dengan tema “Mengenal Bahasa Pemrograman Python untuk Pemula”.
Acara ini menghadirkan narasumber yang merupakan dosen – dosen berpengalaman, diantaranya: Arif Amrulloh, S.Kom., M.Kom dan Gita Fadila F, S.Kom., M.Kom.
Acara yang dikhususkan untuk para siswa jurusan Rekayasa Perangkat Lunak SMK Telkom Purwokerto ini mengajarkan dasar pemrograman pyhton, agar nantinya dapat digunakan saat mengikuti perlombaan atau lainnya.
Amrullah S.Kom., M.Kom, dalam materinya menjelaskan tentang, dasar – dasar python, cara menginstall, contoh coding nya, hingga membagikan kegunaan python dalam berbagai pengembangan.
“Yang pertama, kenapa teman – teman perlu belajar bahasa pemrograman python, ini karena salah satunya adalah banyak sekali perusahaan internasional dan populer yang menggunakannya.
Ini bisa menjadi motivasi juga buat kalian,” ungkapnya memotivasi.
Pada kesempatan ini pula bukan hanya teori, tetapi para narasumber langsung mempraktikkannya atau yang biasa dikenal dengan live coding.
“Untuk prospek kerja python ini sangat menjanjikan ya, ini karena programmer python masih sedikit.
Tentunya ini bisa menjadi peluang besar bagi adik – adik untuk mempersiapkan diri.
Untuk job nya juga banyak, kalian bisa menjadi data science, analysist, dan artificial intelligent,” tambahnya.
Sedangkan untuk narasumber kedua, Gita Fadila, S.Kom. M.Kom memberikan gambaran bagi peluang lulusan rekayasa perangkat lunak utamanya dari lingkup kemampuan programming salah satunya adalah dari bahasa python.
“Bisa dilihat dari profil – profil lulusan RPL bahwa mereka ini sudah tersebar di berbagai perusahaan baik itu startup atau perusahaan multi nasional.
Ini tak lepas juga karena mereka terbiasa mengerjakan berbagai project sedari mereka masih menjadi mahasiswa saat mereka sudah ada di semester 4,” jelas Gita Fadila.(*)