TeknologiTelkom UniversityUniversitas di Bandung

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Aplikasi Diagnosis Autisme Telkom University, Meta – TEMPO.co

Lupa Kata Sandi? Klik di Sini
atau Masuk melalui
Belum Memiliki Akun Daftar di Sini
atau Daftar melalui
Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini
Konfirmasi Email
Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.
Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo
Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang
Pencarian Terpopuler
Reporter

Editor
Erwin Prima
Kamis, 29 September 2022 22:02 WIB
Bagikan
TEMPO.CO, Jakarta – Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang tim dari Telkom University di Bandung mengembangkan aplikasi yang dinamakan Pandas, singkatan dari pencegah disabilitas autism dan speech delay atau keterlambatan bicara pada anak. Pembuatan aplikasi itu bertujuan untuk membantu orang tua mendiagnosis dini autisme dan speech delay.
Berita terpopuler selanjutnya tentang Meta melaporkan adanya kelompok yang membuat lebih dari 60 situs web yang meniru organisasi berita Eropa, diperkuat oleh jaringan akun media sosial yang juga palsu. Operasi canggih disebutnya berasal dari Rusia, dan akun media sosial yang dimaksud tersebar di Facebook, Instagram, Twitter, YouTube, Telegram, dan bahkan LiveJournal.
Baca Juga:
Deretan Pembaruan pada watchOS 10.2 yang Dirilis Apple Bersamaan iOS 1.2
Selain itu, Apple melanjutkan kebijakannya atas Rusia pascaperang yang terjadi di Ukraina. Setelah memutuskan meninggalkan pasar di negara itu, Apple terkini menghapus beberapa aplikasi media sosial Rusia dari App Store mulai Senin, 26 September 2022. Di antara yang disingkirkan termasuk VKontakte, aplikasi media sosial terbesar yang menjadi alternatif dari Facebook.
1. Tim Telkom University Kembangkan Aplikasi Diagnosis Dini Autisme
Tim dari Telkom University di Bandung mengembangkan aplikasi yang dinamakan Pandas, singkatan dari pencegah disabilitas autism dan speech delay atau keterlambatan bicara pada anak. Pembuatan aplikasi itu bertujuan untuk membantu orang tua mendiagnosis dini autisme dan speech delay.
Baca Juga:
Fitur Pengambilan Video Spasial Hadir di iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, Apa Itu?
Menurut dosen Fakultas Informatika Telkom University, Gamma Kosala, ada lima fitur utama yang disiapkan, yaitu asesmen mandiri, chat untuk konsultasi, penerjemahan Bahasa Indonesia ke bahasa isyarat dan sebaliknya, serta fitur akses riwayat pasien.
Pembuatan aplikasi itu melibatkan anggota tim dari mahasiswa, yaitu Nabila Janatri Iswibowo, Yunia Amelia Chairunisa, Agung Hadi Winoto, dari program studi S-1 Data Sains, juga Muhammad Naufal Hawari mahasiswa S-1 Informatika.
Gamma mengatakan fitur asesmen mandiri, misalnya, menggunakan asesmen DDST-II atau Denver kedua untuk mengidentifikasi speech delay. Adapun untuk mengidentifikasi autisme memakai Modified Checklist for Autism in Toddlers, Revised atau M-CHAT-R. Penilaian itu telah divalidasi oleh dosen serta praktisi terapis wicara di Bandung.
2. Meta Ungkap Ganggu Operasi Terbesar dari Rusia sejak Perang Ukraina
Meta melaporkan adanya kelompok yang membuat lebih dari 60 situs web yang meniru organisasi berita Eropa, diperkuat oleh jaringan akun media sosial yang juga palsu. Operasi canggih disebutnya berasal dari Rusia, dan akun media sosial yang dimaksud tersebar di Facebook, Instagram, Twitter, YouTube, Telegram, dan bahkan LiveJournal.
Dalam laporan terbarunya itu Meta menjelaskan telah menghapus perilaku tidak autentik yang terkoordinasi secara luas tersebut. Dalam upaya mendapatkan kredibilitas atau terkesan asli, perusahaan induk Facebook dan Instagram itu memaparkan,beberapa situs tersebut meniru nama media berita terkenal di Eropa seperti Der Spiegel, The Guardian, dan Bild.
Akun media sosialnya membagikan artikel palsu dari outlet-outlet berita itu. Sebagian besar isi berita mengkritik pengungsi Ukraina atau berdebat tentang sanksi yang dijatuhkan kepada Rusia atas kebijakan invasinya. Konten dalam artikel palsu diproduksi dalam Bahasa Inggris, Prancis, Jerman, Italia, Spanyol, Rusia, dan Ukraina, juga ada bahasa lain.
“Ini adalah operasi terbesar dan paling kompleks asal Rusia yang telah kami ganggu sejak awal perang di Ukraina,” tulis pemimpin intelijen ancaman global Meta, Ben Nimmo, dan insinyur keamanan Mike Torrey dalam laporan tersebut.
3. Apple Hapus Facebook-nya Rusia dari App Store, Pasang Kembali Smart Voting?
Apple melanjutkan kebijakannya atas Rusia pascaperang yang terjadi di Ukraina. Setelah memutuskan meninggalkan pasar di negara itu, Apple terkini menghapus beberapa aplikasi media sosial Rusia dari App Store mulai Senin, 26 September 2022. Di antara yang disingkirkan termasuk VKontakte, aplikasi media sosial terbesar yang menjadi alternatif dari Facebook.
Selain VKontakte, Apple telah menghapus aplikasi lain dari pengembang yang sama yakni Mail.ru, VK Music, dan Youla. Pengguna yang telah mengunduh aplikasi ini masih dapat menggunakannya tanpa batasan, tetapi pemberitahuan dan pembayaran mungkin terpengaruh. Dan, tentu saja, VKontakte masih tersedia melalui browser desktop dan seluler.
Apple telah mengajukan pernyataan yang menjelaskan alasan di balik tindakannya tersebut. Menurut perusahaan itu, kebijakan diambil terkait dengan referendum bikinan Rusia yang diselenggarakan di beberapa bagian Ukraina. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.
Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Komitmen Smart Village dan Smart Island Indonesia
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Berita Selanjutnya
Deretan Pembaruan pada watchOS 10.2 yang Dirilis Apple Bersamaan iOS 1.2
32 menit lalu
Tempo Channel
Dapatkan kabar pilihan editor dan breaking news di Tempo.co WhatsApp Channel.
Artikel Terkait
Deretan Pembaruan pada watchOS 10.2 yang Dirilis Apple Bersamaan iOS 1.2
Fitur Pengambilan Video Spasial Hadir di iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, Apa Itu?
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: 8 Universitas Muhammadiyah Dijuluki Kampus Kristen Muhammadiyah, COP28 Molor
Mengenal Songket, Aplikasi Deteksi Dini Karhutla Sumsel yang Dikenalkan di Forum Dunia
Apple Luncurkan iOS 17.2, Ini Deretan Pembaruannya
Tim Mahasiswa Psikologi UNS Buat Aplikasi Pengelolaan Emosi, Bisa Curhat Online
Rekomendasi Artikel
Video Pilihan
Deretan Pembaruan pada watchOS 10.2 yang Dirilis Apple Bersamaan iOS 1.2
32 menit lalu
Ini adalah pembaruan kedua untuk watchOS 10 yang diperkenalkan Apple pada bulan September tahun ini.
Fitur Pengambilan Video Spasial Hadir di iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, Apa Itu?
7 jam lalu
Video spasial ditangkap iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max dalam resolusi 1080p pada 30 frame per detik dalam rentang dinamis standar.
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: 8 Universitas Muhammadiyah Dijuluki Kampus Kristen Muhammadiyah, COP28 Molor
9 jam lalu
Topik tentang sejumlah Universitas Muhammadiyah dijuluki kampus Kristen Muhammadiyah menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.
Mengenal Songket, Aplikasi Deteksi Dini Karhutla Sumsel yang Dikenalkan di Forum Dunia
13 jam lalu
Songket merupakan solusi untuk menjawab kebutuhan dalam penguatan sistem peringatan dini pencegahan karhutla.
Apple Luncurkan iOS 17.2, Ini Deretan Pembaruannya
22 jam lalu
Fitur iOS 17.2 edisi pembaruan itu mulai dari aplikasi Journal hingga fitur video spasial untuk iPhone 15 Pro.
Tim Mahasiswa Psikologi UNS Buat Aplikasi Pengelolaan Emosi, Bisa Curhat Online
23 jam lalu
Tim mahasiswa UNS membuat aplikasi layanan kesehatan mental Narajiwa. Mereka resah terhadap perilaku Non-Suicidal Self Injury yang dilakukan mahasiswa. Aplikasi ini membantu meningkatkan pengelolaan emosi pada mahasiswa dan mengurangi angka NSSI
OJK akan Panggil Meta dan Google Atasi Iklan Pinjol
1 hari lalu
OJK akan panggil Meta dan Google untuk mengatasi maraknya iklan pinjaman online atau Pinjol.
Pegipegi Resmi Tutup Usai Beroperasi Hampir 12 Tahun
1 hari lalu
Pegipegi, sebuah platform pemesanan tiket dan penginapan secara daring, resmi menutup layanannya di Indonesia pada 11 Desember 2023.
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Lima Bacarek ITS Terpilih dari Penjaringan Aspirasi Sivitas Akademika, Prakiraan Cuaca
2 hari lalu
Topik tentang proses pemilihan Rektor ITS hampir memasuki tahapan akhir menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.
Kenapa Tidak Bisa Masuk Telegram? Ini Penyebabnya
2 hari lalu
Beberapa dari Anda mungkin mengalami kendala tidak bisa masuk telegram. Hal ini bisa disebabkan beberapa hal. Salah satunya karena adanya larangan.
Terpopuler di Tekno
8 Universitas Muhammadiyah yang Dijuluki ‘Kampus Kristen Muhammadiyah’
19 jam lalu
Inilah Daftar 20 Kampus Swasta Terbaik di Indonesia versi AppliedHE 2024
20 jam lalu
Siap-siap Seleksi CASN 2024 Dibuka Luas untuk Fresh Graduate, Berapa Formasinya?
19 jam lalu
COP28 Molor, Penghentian Bahan Bakar Fosil Membelah Negara-negara
19 jam lalu
Profil 11 Panelis Debat Capres, dari Pakar Ilmu Politik UGM hingga Gubes Hukum Unpad
11 jam lalu

21 jam lalu
5 Mayat Ditemukan di Unpri, Ini Profil Kampus yang Diprakasai Mantan Kepala BIN dan Profesor Kesehatan
10 jam lalu
Guru Besar UI Bicara Potensi dan Risiko Pemanfaatan Generative AI dalam Pendidikan
20 jam lalu
Brigade Al Qassam Hamas dan Hizbullah Terus Tembakkan Rudal ke Israel, Apa Beda Rudal Balistik, Roket, dan Misil?
19 jam lalu
3 Hal Penyebab Gagal Seleksi Beasiswa LPDP
17 jam lalu
Terkini di Tekno
Deretan Pembaruan pada watchOS 10.2 yang Dirilis Apple Bersamaan iOS 1.2
32 menit lalu
Fitur Pengambilan Video Spasial Hadir di iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, Apa Itu?
7 jam lalu
Kasus Pasien Covid-19 Baru di RSHS Bandung, Sebagian Punya Riwayat Pulang Umroh
9 jam lalu
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: 8 Universitas Muhammadiyah Dijuluki Kampus Kristen Muhammadiyah, COP28 Molor
9 jam lalu
Organisasi Asean dan Huawei Dorong Energi Terbarukan dan Inovasi Digital
9 jam lalu
10 PTN Terfavorit SNBT 2023, Terbanyak Capai 62 Ribu Pendaftar
10 jam lalu
5 Mayat Ditemukan di Unpri, Ini Profil Kampus yang Diprakasai Mantan Kepala BIN dan Profesor Kesehatan
10 jam lalu
Tangkapan Layar Pastikan Samsung Galaxy S24 Hadir dengan Konektivitas Satelit
11 jam lalu
Aturan SNPMB 2024 Berubah, UB: Proses Seleksi Jadi Lebih Adil
11 jam lalu
Info Terkini Gempa M4,3 di Laut Guncang Pangandaran dan Jabar Selatan
11 jam lalu
Simak berita harian lebih mendalam di Majalah Tempo Digital.
LAPORAN UTAMA
LAPORAN NASIONAL
Informasi
Jaringan Media
Media Sosial
Unduh Aplikasi Tempo

source

PuTI

https://it.telkomuniversity.ac.id

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button