Update Kampus Swasta yang Masih Buka Pendaftaran Jalur Mandiri Pakai Nilai UTBK 2023 – Kompas TV
JAKARTA, KOMPAS.TV – Sejumlah perguruan tinggi swasta masih membuka pendaftaran mahasiswa baru jalur mandiri dengan menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK).
Pendaftaran tidak hanya untuk peserta UTBK 2023, tetapi juga terbuka bagi peserta Seleksi Bersama Masuk PTN (SBMPTN) tahun 2021 dan 2022.
Ini 3 kampus swasta yang masih buka pendaftaran mandiri menggunakan jalur UTBK.
1. Universitas Muhammadiyah Surabaya
Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) telah membuka seleksi masuk jalur UTBK untuk 29 jurusan. Pendaftar dibebaskan dari ujian tulis apabila skor UTBK sesuai dengan standar yang ditentukan.
Sayangnya, peserta yang hendak mendaftar di Fakultas Kedokteran dan Fakultas Kedokteran Gigi tidak dapat mendaftar melalui jalur ini.
Pendaftaran dibuka hingga 31 Agustus 2023. Informasi lebih lanjut dapat diakses di laman https://pmb.um-surabaya.ac.id/
Baca Juga: Masih Ada Kesempatan, Ini Daftar Perguruan Tinggi Negeri yang Masih Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru
2. Institut Teknologi Nasional, Bandung
Institut Teknologi Nasional (Itenas) membuka pendaftaran menggunakan nilai UTBK tahun 2022 dan 2023. Pendaftaran dibuka pada 14 Mei – 19 Agustus 2023.
Sayangnya, jalur UTBK Itenas tak dapat digunakan untuk mendaftar prodi Desain.
Informasi lebih lanjut dapat diakses di laman https://pmb.itenas.ac.id/events-2/jalur-utbk-2022/
3. Universitas Muhammadiyah Purwokerto
Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) juga membuka pendaftaran menggunakan nilai UTBK tahun 2022 dan 2023.
Pendaftaran dibuka untuk Gelombang 1 mulai tanggal 10 Oktober 2022 hingga 31 Agustus 2023.
Syarat dan ketentuan selengkapnya dapat dilihat di laman https://pmb.ump.ac.id
Baca Juga: 6 Perguruan Tinggi Negeri yang Masih Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2023
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.
Sumber : Kompas TV
BERITA LAINNYA
Kucurkan Modal Rp15 M untuk Koperasi di Purwakarta, Prabowo: Kalau Bisa Bunganya Serendah Mungkin
17 Desember 2023, 10:06 WIB
Mantan Menteri Pertambangan dan Energi Kuntoro Mangkusubroto Wafat, Dimakamkan Siang Ini
17 Desember 2023, 09:54 WIB
Ngeri, Kapten Luton Tom Lockyer Alami Serangan Jantung di Lapangan, Ternyata Bukan yang Pertama Kali
17 Desember 2023, 09:51 WIB
Sudirman Said Optimistis Pasangan Anies-Muhaimin Menang di Purbalingga, Kenang Pilgub 2018
17 Desember 2023, 09:31 WIB
Cerita Lengkap Muhyani, Peternak yang Sempat Dibui Lantaran Bela Diri Lawan Pencuri
17 Desember 2023, 09:28 WIB
Dinilai Lalai, Sopir Bus Handoyo Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Kecelakaan Maut di Tol Cipali
17 Desember 2023, 09:25 WIB
Warga Kediri Heboh dengan Temuan Jasad Pria Tanpa Identitas di Halaman Rumah Seorang Warga
17 Desember 2023, 09:15 WIB
Malam hingga Pagi Hari: Berikut Hasil Liga Inggris, Liga Italia dan Liga Spanyol
17 Desember 2023, 09:10 WIB
Sopir Taksi Online di Sidoarjo jadi Korban Pembunuhan, Jasad Dibuang ke Sungai
17 Desember 2023, 08:55 WIB
Ludes! Kebakaran Menghanguskan 30 Bangunan Kontrakan di Kembangan Jakarta Barat
17 Desember 2023, 08:50 WIB
Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.