Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi IT Telkom Purwokerto Pertahankan Akreditasi “Baik Sekali” – Tribun Jateng
TRIBUNJATENG.COM – Program Studi Sarjana Teknik Telekomunikasi Institut Teknologi Telkom Purwokerto berhasil mempertahankan predikat akreditasi “Baik Sekali” berdasarkan surat keputusan direktur dewan eksekutif badan akreditasi nasional perguruan tinggi nomor 379/SK/BAN-PT/Ak.KP/S/IX/20223.
Keputusan ini ditetapkan di Jakarta, 19 September 2023 oleh direktur Dewan Eksekutif BAN-PT, Prof. Ari Purbayanto, Phd. berlaku hingga 30 Maret 2027.
“Mengonversi Peringkat Akreditasi Program Studi Teknik Telekomunikasi pada Program Sarjana Institut Teknologi Telkom Purwokerto, Kabupaten Banyumas sebagaimana tercantum dalam Surat Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Nomor 1861/SK/BAN-PT/Ak- PPJ/S/III/2022 tentang Peringkat Akreditasi Program Studi Teknik Telekomunikasi pada Program Sarjana Institut Teknologi Telkom Purwokerto, Kabupaten Banyumas menjadi BAIK SEKALI dengan Nilai 306,” demikian tertulis lebih lanjut dalam keputusan tersebut.
Sementara itu, Kepala Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi, Prasetyo Yuliantoro, S.T.,M.T pun menyampaikan apresiasinya atas capaian tersebut.
“Diraihnya peringkat Baik Sekali ini merupakan capaian luar biasa oleh civitas prodi S1 Teknik Telekomunikasi. Hal ini membuktikan kualitas dan keberlanjutan di prodi S1 Teknik Telekomunikasi semakin maju dan berkembang sesuai kebutuhan masyarakat dan industri” tutur Prasetyo.
Prodi S1 Teknik Telekomunikasi terus berkomitmen menghasilkan lulusan yang unggul sesuai visinya yakni Menjadi Program Studi Yang Unggul Dalam Bidang Sains Dan Teknik Telekomunikasi Pada Tahun 2027 Serta Membentuk Insan Yang Berkarakter.
Program Studi S1 Teknik Telekomunikasi fokus pada pendidikan yang mendukung fungsi kegiatan penelitian di bidang Telekomunikasi untuk mengembangkan ilmu telekomunikasi yang berbasis pada kebutuhan industri. Adapun peminatan mengarah ke Jaringan Komputer, Sistem Komunikasi Seluler, Satelit dan Optik dengan kedalaman materi yang berbeda Lulusan S1 Teknik Telekomunikasi memiliki prospek kerja sebagai Wireless Engineer, Network Engineer, Profesi di bidang Satelit, Pengelola Spektrum Frekuensi, Regulator Telekomunikasi, Peneliti, Technopreneur.
“Dengan capaian terbaru dari akreditasi, prodi S1 Teknik Telekomunikasi IT Telkom Purwokerto merupakan prodi S1 Teknik Telekomunikasi terbaik kedua di Indonesia. Harapannya ke depan akreditasinya bisa mencapai unggul baik di BAN-PT atau LAM Teknik” tututp Prasetyo.